Pembuatan Warlok (Warung Lokal) Yang Dibuat Koperasi Hipmi Cimahi 22 Untuk Membangkitkan Warung Lokal Di Cimahi
Cimahi – Koperasi Hipmi Cimahi 22 pada hari ini (Rabu, 03 Mei 2023) mengumumkan pembuatan Warlok (Warung Lokal) untuk membangkitkan semangat warung lokal di kota Cimahi. Langkah ini diambil untuk memberikan dukungan pada pemilik usaha kecil dan menengah dalam memperkuat perekonomian lokal.
Pembukaan Warlok bertujuan untuk menyeimbangkan antara kebutuhan masyarakat akan barang pokok dengan ketersedian barang yang terjangkau. Melalui program ini, koperasi Hipmi Cimahi 22 akan melakukan pendampingan terhadap warung lokal yang merupakan bagian dari usaha kecil dan menengah. Program ini juga dirancang untuk mensejahterakan masyarakat sekitar warung lokal karena memiliki harga yang bersaing dengan ritel modern.
Koperasi akan memberikan dukungan penuh pada pemilik warung lokal dalam hal promosi dan pengembangan usaha mereka. Koperasi juga akan mengadakan pelatihan dan workshop bagi para pemilik warung lokal untuk meningkatkan kualitas produk dan layanan yang mereka berikan.
"Kami berharap bahwa program Warlok dapat membantu memperkuat perekonomian lokal dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Cimahi," Ujar M. Firaldi Akbar Zulkarnain selaku ketua Hipmi Cimahi.
Warlok akan dioperasikan di beberapa lokasi di kota Cimahi dan akan membuka peluang bagi lebih banyak pemilik warung lokal untuk bergabung. Diharapkan program ini dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian local karena dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dengan harga yang bersaing.